Silaturahmi Babinsa Sidayu Ciptakan Keakraban Dengan Perangkat Desa

Diposting pada

Gresik-kodim0817gresik.com

Semakin dekat dan akrab, komunikasi sosial (Komsos) Serda Sulis Babinsa Koramil 0817/12 Sidayu dengan perangkat Desa Purwodadi, Kec. Sidayu. Minggu (5/5/2024).

Kegiatan yang dilakukan Serda Sulis ini merupakan salah satu sarana untuk lebih mengenal lebih dekat sehingga dapat bekerjasama dengan baik dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Selain itu, kegiatan Komsos juga bertujuan untuk bertukar informasi sehingga dapat mengetahui perkembangan situasi yang terjadi di wilayah binaan.

Dalam kegiatannya, Serda Sulis mengatakan meskipun hari libur silaturahmi bersama perangkat desa maupun masyarakat tetap berjalan.

“Tidak ada libur mempererat hubungan silaturahmi, setiap waktu seringkali dilakukan demi meningkatkan kerjasama yang baik di wilayah.”ucap Babinsa.

“Komsos ini adalah sebagai sarana untuk tujuan mempererat hubungan kekeluargaan dengan harapan dapat tercipta suasana yang harmonis dalam mendukung setiap pelaksanaan tugas Babinsa di lapangan,”lanjutnya sambil berbincang santai.

Diharapkan melalui kegiatan ini, berkomunikasi dengan perangkat desa dapat memperkokoh sinergitas sehingga apa yg menjadi program desa bisa terlaksana dengan baik sebagai bakti pelayanan kepada masyarakat di wilayah binaan. (Pen0817).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *